Mengenal Persamaan Dasar Akuntansi, Komponen dan Contohnya

Diposting pada

Di dalam akuntansi anda akan menemui berbagai jenis transaksi keuangan, misalnya pembelian perlengkapan, penambahan modal, baik modal pribadi atau modal pinjaman, akuntansi juga mencatat aset dan hutang suatu entitas.

Nah dari sekian banyak jenis transaksi keuangan tersebut sebenarnya merupakan hanya bagian dari 3 harga jenis sumber daya bisnis.

Sumber daya bisnis merupakan sumber yang digunakan dalam untuk menjalankan suatu bisnis. Sumberdaya bisnis meliputi aset kewajiban dan modal atau ekuitas.

Komponen dalam Persamaan Dasar Akuntansi

persamaan dasar akuntansi

Berikut komponen atau sumber daya bisnis yang dihitung dalam persamaan dasar akuntansi.

Apa Itu Aset

Aset merupakan harta perusahaan yang bisa digunakan untuk pertukaran atau untuk menjalankan kegiatan bisnis. Pada intinya aset akan memiliki manfaat ekonomis di masa yang akan datang dan bisa menghasilkan keuntungan bagi suatu bisnis.

Yang termasuk aset diantaranya adalah Kas, Piutang, Bangunan, Kendaraan dan hak paten atau hak cipta.

Beberapa jenis aset tersebut akan bermanfaat untuk menjalankan sebuah bisnis. Seperti kendaraan untuk operasional sehari-hari, kas untuk membeli barang atau membiayai aktivitas harian dan jangka panjang sebuah bisnis.

Apa Itu Kewajiban

Kewajiban juga merupakan harta perusahaan namun hanya sebatas klaim atau pengakuan. Karena kewajiban muncul dari aktivitas hutang organisasi maupun perusahaan misalnya untuk peminjaman uang untuk membeli mesin produksi atau kendaraan. Di sisi lain mesin produksi dan kendaraan tersebut memang merupakan harta yang bisa mendatangkan keuntungan bagi perusahaan namun kepemilikannya masih belum sepenuhnya milik perusahaan.

Apa Itu Ekuitas

Ekuitas pemilik adalah pengakuan atas semua aset yang ada di perusahaan. Cara menghitung aset adalah dengan menjumlahkan semua aset lalu dikurangi dengan total kewajiban. 

Jadi kesimpulannya, ekuitas merupakan harta perusahaan yang berasal dari pihak eksternal. Bahkan modal yang disetorkan pemilik juga merupakan bagian dari ekuitas pemilik. Karena modal tersebut bisa diambil sewaktu-waktu atau yang disebut dengan prive.

BACA JUGA  Tantangan dan Peluang Penggunaan Jurnal SINTA dalam Peningkatan Mutu Pendidikan

Contoh Persamaan Dasar Akuntansi

Berikut adalah contoh persamaan dasar akuntansi yang terjadi dalam proses siklus akuntansi.

Tn Andi telah membangun perusahaan digital baru, bernama Digital corp, dan telah menyetorkan modal awal sebesar Rp. 150.000.000. Maka persamaan dasar akuntansi nya adalah: 

Aset 

Kewajiban

Ekuitas

Kas

 

Modal 

150.000.000

 

150.000.000

 

Artinya kas perusahaan dan modal telah bertambah dengan nilai sebesar 150 juta.

Selanjutnya perusahaan membeli kendaraan operasional dengan harga 100.000.000.

 

Aset 

 

Kewajiban

Ekuitas

Kas

Kendaraan

 

Modal 

50.000.000

100.000.000

 

150.000.000

Aktivitas pembelian kendaraan tersebut mempengaruhi kas perusahaan, jadi kas perusahaan berkurang dan harta perusahaan bertambah berupa kendaraan senilai 100 juta.

Kemudian perusahaan membeli sebuah ruko untuk kantor perusahaan senilai 300 juta, yang mana 20 juta menggunakan kas dan sisa nya dibayar secara kredit atau hutang senilai 280 juta.

 

Aset 

  

Kewajiban

Ekuitas

Kas

Kendaraan

Gedung

Pinjaman Bank

Modal 

30.000.000

100.000.000

300.000.000

280.000.000

150.000.000